Sabtu, 14 Januari 2017

10 Game Android/iOS Terbaik Part 1

Yakk temen-temen, gw disini akan merekomendasikan Kumpulan Game Android, mulai dari yang Offline sampai Online. Dari genre Indie, RPG, dll.


Ok Temen-temen kita langsung aja cek dibawah ini yakk....







1. BADLAND

Hasil gambar untuk badland
BADLAND
BADLAND adalah game dengan genre campuran antara adventure dan platformer. Dalam game ini kamu akan berperan sebagai seekor makhluk kecil yang harus melewati rintangan dalam setiap levelnya.
Hanya dengan menggunakan satu jari untuk mengendalikan karakter, kamu harus beradu cepat dengan layar yang akan terus bergerak dari kiri ke kanan. Jika karakter yang kamu kendalikan tertinggal di belakang, maka kamu harus mengulang dari awal kembali.
Hasil gambar untuk badland gameplay
Gameplay BADLAND
BADLAND memenangkan banyak penghargaan termasuk Apple Design Award 2013 sebagai game dengan visual dan gameplay terbaik selama 2013. Kamu dapat memainkan empat puluh level secara gratis di versi Android game ini.




2. Dead Trigger 2

Hasil gambar untuk dead trigger 2
Dead Trigger 2
Jika Dead Trigger yang pertama berhasil memukau kita dengan grafisnya mantap, maka Dead Trigger 2 kembali dengan tampilan visual yang lebih baik serta gameplay yang jauh lebih seru dibandingkan sebelumnya.
Hasil gambar untuk dead trigger 2
Gameplay Dead Trigger 2
Kamu bahkan juga menemukan variasi misi yang jauh lebih banyak di sini. Mulai dari defend, sniping, hingga aksi seek & destroy. Segala kelebihan yang dimiliki Dead Trigger 2 kemudian mendorong Madfinger Games untuk membuat game luar biasa seperti Unkilled yang mana masih tak bisa lepas dari bayang-bayang kesuksesan Dead Trigger 2.





3. Asphalt 8 : Airborne

Hasil gambar untuk asphalt 8
Asphalt 8 : Airborne
Game balap mobil merupakan genre yang tidak banyak diisi oleh developer setiap tahunnya. Entah apakah karena biaya lisensi mobil yang mahal atau alasan lain, yang jelas di antara beberapa game balap mobil mobile di luar sana, Asphalt masih menjadi judul yang diperhitungkan di platform mobile.


Gambar terkait
Gameplay Asphalt 8 : Airborne
Asphalt 8: Airborne sendiri merupakan seri terbaik yang bisa kamu temukan untuk saat ini. Dengan grafis berkualitas, gameplay kebut-kebutan arcade yang seru, dan update konten yang banyak, Asphalt 8 hingga kini masih menjadi rekomendasi Gw bagi kamu yang menginginkan aksi balap mobil berkualitas di Android.





4. Cut The Rope : Magic

Hasil gambar untuk cut the rope magic
Cut the Rope : Magic

Sama seperti Cut the Rope sebelumnya, Cut the Rope: Magic mendapat nilai penuh dalam ulasan yang kami buat. Game puzzle satu ini mempertahankan keceriaan grafis yang disajikan serial Cut the Rope dengan sangat baik. Desain levelnya juga sangat pintar membuatmu ingin terus melanjutkan game hingga meraih perolehan bintang sempurna.
Gambar terkait
Gameplay Cut the Rope : Magic
Bila kamu ingin sekadar bermain kasual, maka kamu tak perlu mengambil semua bintang yang ada di setiap level. Namun, jika kamu orangnya perfeksionis, maka ada banyak tantangan yang dapat menguji kemampuan kamu di sini.





5. Real Racing 3

Gambar terkait
Real Racing 3

Menakjubkan adalah kata yang paling pas untuk mendeskripsikan pengalaman bermain Real Racing 3. Terlepas dari sistem tunggunya yang mengundang banyak komentar pedas, Real Racing 3 hingga kini masih tetap merupakan game simulasi balap mobil terbaik yang bisa kamu dapatkan di Android.
Hasil gambar untuk real racing 3
Gameplay Real Racing 3
Kualitas grafis dan gameplay yang dimilikinya bahkan bisa dibilang nyaris sempurna. Dengan mengantongi banyak sekali jumlah mobil berlisensi resmi, aksi balap mobilmu menjadi tidak akan kalah seru dengan pengalaman bermain game console.





6. Vainglory

Hasil gambar untuk vainglory wallpaper
VainGlory
Beberapa tahun belakangan ini, permainan MOBA menjadi sebuah hiburan yang tak hanya diperhitungkan di PC, tapi juga di wilayah mobile gaming. Vainglory sendiri bisa dibilang adalah satu dari sedikit MOBA untuk mobile yang paling digemari sekarang. Selain performa grafisnya yang cukup oke, game buatan Super Evil Megacorp ini bisa dikatakan telah berhasil meringkas permainan MOBA agar lebih efektif dimainkan di perangkat mobile.
Hasil gambar untuk vainglory gameplay
Gameplay Vainglory
Buat kamu yang alergi durasi permainan MOBA biasa, maka Vainglory akan menjadi pencerahan menarik untuk membuat kamu menyukai genre ini di platform mobile. Cukup luangkan waktu selama dua puluh hingga tiga puluh menit untuk memainkan satu ronde, kamu akan langsung bisa menangkap mengapa Vainglory menjadi salah satu game Android terbaik yang bisa kamu temukan di daftar ini.





 

7. Crossy Road

Hasil gambar untuk crossy road wallpaper
Crossy Road
Hipster Whale membuktikan bahwa ide lama tetap bisa menjadi fun apabila dikemas secara baik dan benar baik. Mengusung permainan klasik ala Frogger, kemudian mengemasnya dengan visual yang lebih oke merupakan formula yang menjadikan Crossy Road begitu disukai banyak orang.
Gambar terkait
Gameplay Crossy Road
Tak hanya itu saja, selang dirilis game ini mendulang jumlah pengunduh sebesar sepuluh juta orang hanya dalam kurun waktu dua puluh hari saja, dan meraup jutaan dolar lewat pendapatan iklan video yang sama sekali tidak sedikit. Kesuksesan ini tak lepas dari monetisasi Crossy Road yang bersahabat, sehingga siapa pun tidak keberatan untuk bermain dan menonton video iklan demi mengoleksi karakter Crossy Road mereka.





8. Alto’s Adventure

Hasil gambar untuk alto adventure wallpaper
Alto's Adventure
Aksi melesat di atas tanjakan salju sambil beratraksi di udara tidak pernah seindah permainan Alto’s Adventure. Meskipun gameplay yang dihadirkan bukanlah sesuatu yang orisinal, namun game ini memiliki beragam hal yang menjadikannya menarik untuk dimiliki, mulai dari visual yang indah namun tidak berat, gameplay yang mudah dipelajari, waktu bermain yang relatif singkat (kecuali jika kamu sangat jago), dan yang penting bisa dimainkan secara offline.
Hasil gambar untuk alto adventure gameplay
Gameplay Alto's Adventure
Salah satu bagian yang paling menarik dari Alto’s Adventure adalah pergantian waktu yang terus berjalan baik itu di saat kamu berdiam diri di menu utama atau ketika kamu kalah bermain. Pergantian pagi dan malam yang dramatis ini menjadi semakin indah, ketika alunan musik Alto’s Adventure diperdengarkan dan kamu sendiri memainkan game ini dengan earphone yang terpasang di telinga.




9. INheritage: Boundary of Existence

Hasil gambar untuk inheritage: boundary of existence gameplay
INheritage : Boundary of Existence

INheritage merupakan game horizontal shooter dengan konten yang kaya akan kearifan budaya lokal. Mulai dari lokasi permainan, kedekatan unsur cerita, bahkan variasi musuh yang kamu hadapi di game ini semuanya memadukan unsur kekayaan nusantara. Tak jarang di sela-sela aksimu menghindari peluru dan menumbangkan musuh, kamu akan menghadapi makhluk gaib seperti pocong, genderuwo, dan masih banyak lagi.
Hasil gambar untuk inheritage: boundary of existence gameplay
Gameplay INheritage : Boundary of Existence
Jika kamu pernah bermain game shoot’em up jenis bullet hell semacam Ikaruga dan DonDonPachi maka kemampuan jarimu dalam menghindarkan Nala dari butiran peluru musuh akan benar-benar diuji di sini.





10. Seven Knights

Hasil gambar untuk seven knights wallpaper
Seven Knights
Seven Knights adalah Game Action RPG yang dikembangkan oleh Mixi yang bekerja sama dengan Netmarble Games Corp. Game yang sudah dimainkan lebih dari 10.000.000 pemain ini memiliki pendapatan harian sebesar $4,2 juta Dollar Amerika.
Gambar terkait
Gameplay Seven Knights
Di Game ini terdapat lebih dari 300 Hero character, dan di game juga terdapat banyak fitur-fitur mode seperti  Adventure, Raid, Arena, Special Dungeon, Celestial Tower, dan masih banyak lagi.  Ada juga fitur "Guild" supaya dapat berkenalan dan berkomunikasi dengan Player lainnya. Jika kamu penasaran dengan Game ini, silahkan Download di Playstore dan di Appstore gratis kok







Kalau ada kritik atau saran tulis aja di kolom Comment, ntar gw akan perbaiki sebaik mungkin. Sekian dari gw, jan lupa tungguin Part 2nya ya...


Mohon maaf jika ada salah kata. Bye...

0 komentar:

Posting Komentar